Untuk mewujudkan alumnusnya yang mampu membaca Al-Quran dengan benar dan baik, Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 5 Bengkulu Selatan menggandeng STIT Makrifatul Ilmi sebagai mitra untuk pelaksanaan program Basmi Buta Al-Quran.
Kesepakatan itu dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) Dalam Bidang Pendidikan dan Pengabdian pada Masyarakat yang ditandatangani oleh kedua belah pihak. Yakni, Kepala SMAN 5 Bengkulu Selatan Juliandi Syaputra, M.Pd. dengan Ketua STIT Makrifatul Ilmi Drs. Abdullah Munir, M.Pd. (8/3/2022).
Dikatakan Ketua STIT Makrifatul Ilmi, bahwa kerjasama ini merupakan bagaian dari pelaksanaan Tri Darma Perguruan Tinggi. “Kita dari kampus STIT Makrifatul Ilmi menyambut baik program Basmi Buta Al-Quran yang dilaksanakan SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan. Hal ini merupakan tanggung jawab kita bersama,” ujar Abdullah Munir.
Kami mengucapkan terima kasih, lanjut Ketua STIT Makrifatul Ilmi, karena dipercaya sebagai mitra dalam program yang dicanangkan oleh pihak SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan.
“Atas nama lembaga STIT Makrifatul Ilmi, kami menyampaikan terima kasih dipercaya menjadi bagian pelaksanaan program yang baik ini. Semoga kerjasama ini dapat terealisasi seperti yang kita harapkan,” katanya.
Kepala Sekolah SMA N 5 BS Juliandi Syaputra, M.Pd mengatakan, program Basmi buta Al-Quran ini berangkat dari keprihatinan pihaknya terhadap kemampuan para siswa dalam membaca Al-Qur’an.
Dari seluruh jumlah siswa SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan, masih ada siswa yang belum bisa membaca Al-Quran, Oleh karena itu melalui program ini kami berharap kedepannya siswa-siswi SMA Negeri 5 benar-benar bisa menjadi lulusan yang fasih baca Al-Quran,” Ujar Juliandi.
Selain MoU, acara yang dilaksanakan di pelataran ini juga bertepatan dengan perayaan ulang tahun 32 SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan. Hadir dalam acara tersebut, Gubernur Bengkulu, Bupati Bengkulu Selatan yang diwakili oleh Asisten I Yunizar Hasan, Forkopimda dan Jajaran Pimpinan kedua Lembaga serta tamu undangan. (Humas)